Jakarta International Stadium (JIS) yang berada di Jakarta Utara akan menjadi stadion sepakbola kebanggaan bukan hanya untuk Jakarta tapi juga Indonesia.

Demikian yang disampaikan, Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik Zoelkifli saat berbincang dengan Kantor Berita RMOLJakarta.

“JIS juga sangat prospektif untuk menghasilkan laba. Akan menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD),” kata Taufik, Kamis (14/10).

Menurut politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, Stadion JIS akan dibuat modern, indah dan bersahabat dengan lingkungan.

Pria yang akrab disapa MTZ itu pun optimis akan banyak klub-klub dunia yang berkeinginan main di JIS. Selain itu, pihak sponsorship juga akan berdatangan.

“Dengan catatan harus dikelola dan dikelola dengan baik dan profesional,” tegasnya.

“Saya dan juga teman-teman di DPRD DKI akan terus mengawasi pembangunan dan pengelolaan JIS,” tutup Taufik Zoelkifli.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here