Partai Keadilan Sejahtera alias PKS memastikan untuk mengusung nama Muhammad Sohibul Iman menjadi bakal calon Gubernur Daerah Khusus Jakarta di Pilgub Jakarta 2024.

“Beliau berpengalaman menjadi Presiden PKS 2014-2019 dan berhasil menaikkan suara dan kursi PKS secara signifikan di Pemilu 2019,” kata Sekretaris Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik Zoelkifli melalui akun media sosial X yang dikutip redaksi, Senin (24/6).

Bukan cuma itu, kata Taufik, Sohibul Iman juga pernah menjadi Wakil Ketua DPR RI dan pada periode 2024-2029 terpilih lagi menjadi anggota DPR.

“Sama dengan AB (Anies Baswedan), doktor lulusan Jepang ini juga pernah menjadi Rektor Universitas Paramadina,” kata Taufik.

Bagaimana dengan popularitas dan elektabilitas Sohibul Iman? Menurut Taufik, hal itu akan ditentukan oleh dengan siapa PKS berkoalisi, siapa pendampingnya dan rakyat Jakarta sendiri.

“Dan yang juga sangat penting dan menjadi ciri khas PKS: bagaimana militansi dari kader, relawan dan simpatisannya,” kata Taufik.

“Tentu saja kita manusia hanya bisa berikhtiar dan berdoa, sedangkan yang menentukan keberhasilan PKS nanti tetaplah takdir dari Tuhan Yang Maha Esa, Allah Subhanahu wa ta ala,” sambungnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here